Muhammad fadli falah Seorang manusia biasa yang suka makan No comments

Interview kerja : Bagaimana Cara Menjawab "Apa motivasi kamu bekerja diperusahaan ini?"

Untuk menjawab pertanyaan ini pada saat interview, sebaik nya jawab lah dengan menunjuk kan rasa ketertarikan kamu untuk bekerja diperusahaan yang sedang dilamar dan katakan juga bahwa posisi yang kamu lamar sesuai dengan skill yang kamu miliki, posisi yang dilamar berhubungan dengan pekerjaan kamu sebelumnya atau katakan bahwa posisi ini berhubungan dengan latar pendidikan kamu dan perlu dihindari dalam menjawab pertanyaan ini dengan alasan pribadi seperti saya bekerja diperusahaan ini karena saya butuh uang, ingin mencari pengalaman baru dan menantang diri sendiri atau saya bekerja di perusahaan ini karena ingin mendapatkan gaji yang lebih baik dari perusahaan sebelumnya. Dalam menjawab pertanyaan tersebut bisa sebagai berikut : 

Jawaban Pertama

Saya melamar di perusahaan ini bukan bukan hanya untuk mencari pengalaman baru saja, tetapi juga saya ingin memberikan kontribusi lebih diperusahaan ini dengan skill yang saya miliki dan ingin mengembangkan keterampilan serta pengetahuan saya untuk memberikan dampak positif pada perusahaan ini

Jawaban Kedua

Saya sebelumnya memiliki pengalaman di bidang digital marketing dan saya sangat termotivasi dalam memasarkan produk perusahaan pada saat ber kerja individu atau dengan team dan selalu menjaga hubungan baik dengan klien-klien saya. Oleh karena itu saya bersemangat dalam menerapkan pengalaman saya sebelumnya di perusahaan ini dan berkontribusi pada perusahaan ini.

Jawaban Ketiga

Yang memotivasi saya bekerja di posisi ini adalah saya mempunyai minat yang kuat dalam dunia pemasaran di digital. Pada saat kuliah saya telah memilih jurusan digital marketing, serta ikut organisasi digital marketing dan saya juga belajar bootscamp untuk meningkatkan skill saya di bidang digital marketing. Oleh karena itu dengan latar belakang yang saya miliki, saya sangat termotivasi dalam posisi tersebut dan ingin memberikan kontribusi pada perusahaan 

Comments (0)

Post a Comment

1. Dilarang Promosi Iklan, Porno Dan Sejenisnya
2. Dilarang Spam
3. Komentar Dengan Kalimat Yang Jelas dan Tidak OOT

Cancel